¤Garuda Muda U-19 Siap Jadikan Filipina Korban - TopicsExpress



          

¤Garuda Muda U-19 Siap Jadikan Filipina Korban Kedua¤ Indosatbola-Timnas U-19 Indonesia wajib menang di laga kedua, dengan membuat korban kedua Filipina di Grup G kualifikasi Piala Asia U-19 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Kamis (10/10) malam nanti. Pelatih Timnas U-19, Indra Sjafri mengatakan, pasukannya tidak boleh cukup merasa puas setelah menang besar dari Laos pada partai perdana lalu. Sebab, perjalanan yang akan ditempuhnya masih panjang. “Kami minta tim tetap fokus dan lebih bekerja keras menghadapi Filipina nanti. Apalagi Filipina baru mengalami kekalahan dari Korsel. Tentu mereka akan tampil habis-habisan nanti, untuk bisa memenangkan pertandingan nanti, ”tuturnya. Dalam menghadapi Filipina, Indra Sjafri mengaku telah mempersiapkan tim secara maksimal, dengan strategi membongkar habis pertahanan Filipina yang dinilai sangat kokoh. “Anak-anak perlu antisipasi pertahanan kokoh yang menjadi andalan Filipina. Kami lihat ketika lawan Korsel, Filipina sangat mengandalkan pertahanan yang begitu kokoh yang sempat merepotkan Korsel. Untuk itu, kami telah mengasah ketajaman para pendobrak, agar bisa mengatasi permainan bertahan total Filipina nanti, “tandasnya. Indra Sjafri juga meminta pemain untuk mewaspadai pemain bahaya Filipina, Nikko Ralp de Arche Bendicto. Dan pihaknya, juga akan melakukan rotasi pemain, terkait adanya tiga pemainnya yang menerima kartu kuning saat melawan Laos lalu, yakni Evan Dimas, Zulfiandi, dan Angga Febryanto. “Kami harus bisa sapu bersih pada dua pertandingan sisa nanti, termasuk melawan Korsel, Sabtu (12/10), bila ingin lolos secara sempurna ke putaran final di Myanmar nanti, ”harapnya. Sementara striker, Muchlis Hadi Ning Syaifulloh yang telah menyumbangkan dua gol bagi Indonesia ketika menang 4-0 dari Laos lalu mengatakan, ingin kembali cetak gol ke gawang Filipina nanti. “Tidak ada target berapa gol, tapi saya tetap optimis bisa cetak gol di laga kedua Grup G ini. Tugas kami adalah memenangkan pertandingan dengan gol sebanyak mungkin untuk amankan posisi, bila harus menjadi runner-up harus runner-up terbaik, ”tegasnya. (CS/Bambang)
Posted on: Thu, 10 Oct 2013 05:53:16 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015