Jakarta - 18 Orang tewas akibat ricuh di GOR Nabire, Papua. - TopicsExpress



          

Jakarta - 18 Orang tewas akibat ricuh di GOR Nabire, Papua. Kericuhan itu terjadi dalam pertarungan tinju piala Bupati Nabire. Ricuh dipicu akibat pendukung petinju yang kalah Yulius Pigome tak terima dan mengamuk. "Pihak Yulius suporter atau pendukungnya tidak terima dan melempar kursi," jelas Kapolres Nabire AKBP Bahara Marpaung, saat dikonfirmasi detikcom, Senin (15/7/2013). Kericuhan itu terjadi pada Minggu (14/7) malam. Melihat adanya aksi lempar kursi, para penonton sekitar 1.500 orang panik. Mereka berhamburan keluar GOR. "Mereka berebutan menuju pintu keluar. Akibatnya ada yang pingsan, terinjak dan terjepit," tambahnya. Bahara menjelaskan, pintu samping GOR segera dibuka. Tapi itu tak menolong, 18 korban tumbang, 11 Diantaranya perempuan dan 7 pria. Tidak ada anak-anak yang meninggal dunia. "Korban segera dievakuasi ke RSUD Nabire. Ada 38 yang luka, termasuk anak-anak," tutupnya.
Posted on: Mon, 15 Jul 2013 01:42:20 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015