Menpora Lakukan Pertemuan dengan Manajemen Persib Phosted by | - TopicsExpress



          

Menpora Lakukan Pertemuan dengan Manajemen Persib Phosted by | kece MENTERI Pemuda dan Olahraga (Menpora), Roy Suryo secara resmi melakukan pertemuan dengan perwakilan Manajemen Persib Bandung untuk menggali informasi terkait penyerangan yang dilakukan oknum supporter Persija Jakarta kepada bus Persib Bandung beberapa waktu lalu Pertemuan yang dilakukan di Gedung Menpora, Senayan, Jakarta, Rabu (26/6) tadi dikatakan Roy Suryo dilangsungkan untuk mencari informasi dari pihak Manajemen Persib mengenai kronologis kejadian perusakan bus Persib sebelum laga Persija kontra Persib, Sabtu (22/6) lalu. “Saya mendapatkan masukan dari manajemen Persib supaya memperoleh bahan dasar dalam memberikan rekomendasi kepada PSSI dan aparat kepolisian untuk penyelesaian kasus ini,” beber Roy. Ditambahkannya, setelah mendapatkan informasi dari pihak Maung Bandung, rencananya Menpora pun akan meminta keterangan dari pihak Persija untuk mencari solusi dari kasus tersebut. “Selain dari Persib saya juga akan mendengarkan keterangan dari semua pihak (Persija) untuk mencari solusi dari kejadian ini,” jelasnya. Sementara itu, dari pihak Persib, Manajer Persib Umuh Muchtar mengatakan pada pertemuan tersebut pihaknya hanya membeberkan kronologis perusakan bus Persib. “Pernyataannya yang kita sampaikan tidak ada yang dikurangi ataupun di lebih-lebihkan. Mengenai sanksi terhadap pelaku perusakan bus, manajemen Persib menyerahkan kepada pihak kepolisian,” ujar Umuh. Pada pertemuan tersebur dihadiri oleh Menpora, Roy Suryo, Deputi IV Bidang Peningkatan Prestasi Olah Raga, Djoko Pekik Irianto, Direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PT PBB), Risha Adiwijaya, Komisaris PT PBB, Kuswara S. Taryono, Direktur Marketing dan Promosi PT PBB Muhammad Farhan, dan manajer Persib Bandung, Umuh Muchtar. Persibholic
Posted on: Thu, 27 Jun 2013 08:55:04 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015