Otoritas Alhadis sebagai sumber ajaran Islam baik yang berkaitan - TopicsExpress



          

Otoritas Alhadis sebagai sumber ajaran Islam baik yang berkaitan dengan persoalan aqidah, hukum, akhlak dan sebagainya sudah menjadi keyakinan kaum muslimin. Namun demikian, dinamika perkembangan wacana pemikiran tentang hadis, sering diwarnai dengan munculnya keraguan bahkan penolakan terhadap otoritas hadis sebagai sumber ajaran Islam setelah Alquran. Imam Asy-Syafi’i menyebut adanya kelompok munkir as-sunnah atau inkar as-sunnah. Mereka adalah kelompok yang menolak hadis secara keseluruhan, atau menolak hadis yang tidak didukung oleh keterangan ayat Al-quran atau menolak hadis yang berkategori ahad. Terlepas dari kontroversi mengenai klaim inkarus sunnah atau bukan, diskursus mengenai status dan otoritas hadis ahad sebagai hujjah dalam persoalan akidah perlu dikaji lebih lanjut. Persoalan ini penting mengingat banyak masalah dalam aqidah seperti keyakinan adanya siksa kubur, pertanyaan munkar dan nakir, telaga (al-Haudh), syafaat Rasulullah, munculnya Dajjal dan turunnya Isa al-Masih dan sebagainya, seringkali digugat karena diduga hadis-hadisnya berstatus ahad. Sementara, ada klaim bahwa para ulama sepakat; hadis-hadis ahad tidak bisa dipakai dalam masalah aqidah dan hal-hal ghaib. Bahkan, ada yang menegaskan bahwa haram hukumnya menjadikan hadis-hadis ahad sebagai landasan dalam masalah keyakinan atau aqidah.
Posted on: Fri, 02 Aug 2013 15:21:22 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015