PKS Diminta Sering Blusukan SEMARANG, suaramerdeka — Partai - TopicsExpress



          

PKS Diminta Sering Blusukan SEMARANG, suaramerdeka — Partai Keadilan Sejahtera (PKS) sebagai Partai Islam yang merangkul semua elemen bangsa diminta untuk lebih sering melakukan blusukan menyambangi masyarakat. Blusukan yang dilakukan itu bisa melalui kegiatan– kegiatan yang bersifat kemasyarakatan. Hal tersebut disampaikan oleh salah satu tokoh warga kelurahan Petompon, Kelurahan Gajahmungkur, Harwanto. Menurutnya, PKS harus lebih sering melakukan agenda kemasyarakatan, agar tercipta kesatuan dan kebersamaan antara warga masyarakat dan PKS sebagai partai politik milik masyarakat. “Kami menunggu lebih banyak lagi para kader PKS untuk turun menyambangi warga, terutama siraman rohani dari para ustadz PKS. Apalagi kalau ada pengajiannya, tentu warga sangat senang sekali,” kata Harwanto, yang juga Ketua RW saat menyampaikan sambutannya di agenda buka bersama Dewan Pengurus Wilayah (DPW) PKS Jawa Tengah, Minggu (21/7) di Kelurahan Petompon, Gajahmungkur, Semarang, Jawa Tengah. Dengan lebih sering melakukan blusukan, imbuh Harwanto, PKS menjadi lebih dekat dengan masyarakat kecil dan pada akhirnya bisa memperjuangkan aspirasinya. “Jadi warga tidak cuma kenal PKS melalui logonya saja, tapi benar – benar merasakan bahwa PKS begitu dekat dengan warga,” tandasnya. Sementara itu, Panitia penyelenggara agenda buka puasa PKS Jateng, Waimin menyatakan bahwa agenda ini adalah implementasi dari kecintaan PKS kepada masyarakat kecil. “Kami ingin agar PKS ini lebih dekat dihati warga sekitar, PKS cinta warga, maka warga pun akan mencintai PKS,” tambahnya. Lebih lanjut pria yang juga menjabat sebagai Ketua Deputi Pendidikan PKS Jateng ini menyatakan bahwa agenda bukber bareng yang diikuti oleh sekitar 70 warga Gajahmungkur ini bukan agenda terakhir PKS Jateng, tapi masih ada banyak agenda PKS dengan warga. “Insyaallah Senin sore akan ada pembagian takjil serentak se- Indonesia. Dan khsusus Kota Semarang kami sudah siapkan 46 titik pembagian takjil tersebut,” katanya.
Posted on: Mon, 22 Jul 2013 05:38:53 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015