Penasihat PM: Jepang Butuh Pengeluaran Tambahan Jika Pajak Jadi - TopicsExpress



          

Penasihat PM: Jepang Butuh Pengeluaran Tambahan Jika Pajak Jadi Naik Seorang penasihat ekonomi perdana menteri memperingatkan, Jepang akan membutuhkan paket pengeluaran tambahan hingga Y10 triliun ($103 miliar), untuk melindungi ekonomi jika pemerintah tetap ingin menaikkan pajak penjualan tahun depan. Etsuro Honda, mengkritik rencana kenaikan pajak penjualan menjadi 8% dari sebelumnya sebesar 5%. Ia mengatakan kepada Wall Street Journal bahwa bank sentral kemungkinan juga akan dipaksa untuk meningkatkan pembelian aset-aset beresiko, untuk membantu mengimbangi pukulan hebat dari kenaikan pajak. Honda merupakan arsitek kebijakan “Abenomics” yaitu kebijakan campuran PM Shinzo Abe dengan menggabungkan kebijakan longgar, stimulus fiskal, dan langkah pro-pertumbuhan. Ia menegaskan bahwa ia menentang kenaikan pajak hingga 8%. Namun, ia menyarankan kenaikan pajak sebesar 1 persentase poin setiap tahunnya untuk lima tahun mendatang.
Posted on: Tue, 20 Aug 2013 07:56:41 +0000

Trending Topics



ht:30px;">
Excited that iCrumz won an investment pitch competition hosted at
forget words - what makes you - alive show me i long to know you

Recently Viewed Topics




© 2015