Real Madrid bakal berharap banyak pada trio Cristiano Ronaldo, - TopicsExpress



          

Real Madrid bakal berharap banyak pada trio Cristiano Ronaldo, Gareth Bale dan Karim Benzema saat memburu kemenangan kesepuluh La Liga musim ini melawan Real Sociedad di Santiago Bernabeu. Trio mahal tersebut memperlihatkan performa istimewa dalam beberapa pekan ke belakang dengan torehan 12 gol dari tiga pertandingan terakhir. Setelah dibungkam Barcelona di Clasico bulan lalu, Real diguyur sukses berkat enam gol Cristiano Ronaldo plus tiga masing-masing dari Benzema dan Bale. Fakta ini bisa membuat Sociead cemas apalagi La Real belum pernah menang atas El Real di 12 laga terakhir sejak Mei 2004. Meski tertinggal 11 poin dari Madrid, tim tamu punya modal untuk menghadirkan kejutan karena mereka tidak terkalahkan di empat laga terakhir termasuk menahan imbang Manchester United tanpa gol di Liga Champions pertengahan pekan lalu. Satu hal harus diwaspadai, Sociedad baru sekali menang di laga tandang dan ini jadi pekerjaan rumah besar bagi Jagoba Arrasate yang bertekad mengulang prestasi ke empat besar musim lalu. Kamis lalu tiga bintang asal Portugal, Pepe, Fabio Coentrao dan Cristiano memang tidak mengikuti sesi latihan tetapi kemungkinan besar mereka bugar tepat pada waktunya. Carlo Ancelotti juga bakal dihadapkan pada masalah klasik di bawah mistar gawang mengingat Iker Casillas memperlihatkan performa menawan ketika menghadapi Juventus di Liga Champions tetapi sejauh ini Diego Lopez selalu jadi pilihan utama di La Liga. Di kubu Sociedad, Esteban Granero masih absen karena cedera otot ligamen yang didapat pertengahan September, begitu juga dengan Diego Ifran dengan masalah serupa. KEMUNGKINAN LINE-UP REAL MADRID Real Madrid Lopez Marcelo, Pepe, Varane, Ramos Illarramendi, Khedira, Isco Ronaldo, Benzema, Bale REAL SOCIEDAD Malaga CF Bravo De la Bella, I.Martinez, Gonzalez, C.Martinez Prieto, Pardo, Zurutuza, Griezmann Vela, Agirretxe RMFC22
Posted on: Sat, 09 Nov 2013 06:51:55 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015