Shakhtar Donetsk dan Bayer Leverkusen tentang bagaimana satu grup - TopicsExpress



          

Shakhtar Donetsk dan Bayer Leverkusen tentang bagaimana satu grup bersama United. CEO Shakhtar Donetsk, Serhiy Palkin, menilai hanya ada satu unggulan di Grup A yaitu Manchester United. Tiga tim lain dalam grup itu semuanya memiliki kekuatan yang seimbang. "Manchester United jelas merupakan favorit, tiga tim lainnya punya kemampuan yang seimbang jadi agak sulit menerka siapa yang akan lolos. Seluruh kontestan sangat ambisius dan grup ini cukup berimbang." "Perebutan tiket ke 16 besar di grup ini akan berlangsung sampai matchday terakhir. Target Shakhtar harus selalu menang dalam setiap laga." "Kami sudah menjual beberapa pemain penting dan kini harus membangun kekuatan lagi. Target kami adalah lolos ke babak selanjutnya, entah sebagai juara atau runner-up grup. Kita lihat saja yang akan terjadi." Rudi Voller, Direktur Olahraga Bayer Leverkusen mengaku senang karena timnya bisa berjumpa Manchester United di Grup A. Ia mengatakan bahwa status underdog justru akan membuat Leverkusen tampil tanpa beban. "Drawing yang kami terima sudah paling buruk. tapi kami gembira bisa bertemu Manchester United, pertandingan melawan mereka akan menjadi highlight bagi fans kami." "Leverkusen akan tampil berani dan memberikan segalanya untuk menghibur fans dan lolos ke fase selanjutnya. Kami tak takut siapa pun. Kami tahu kami adalah underdog dan tak perlu takut kalah."
Posted on: Fri, 30 Aug 2013 04:44:16 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015