Manajemen Chelsea mulai serius menanggapi bergulirnya aturan soal - TopicsExpress



          

Manajemen Chelsea mulai serius menanggapi bergulirnya aturan soal financial fair play. Chief executive Chelsea Ron Gourlay mengungkapkan klubnya akan mulai mengalihkan fokus dari pembelian pemain bintang secara jor-joran menjadi lebih memproduksi pemain muda berbakat dari akademi sepakbola yang mereka miliki. Diungkapkannya, hal itu harus dilakukan untuk memenuhi aturan yang diterapkan UEFA terkait Financial Fair Play. Gourlay menerangkan pemilik klub Roman Abramovich mendukung penuh rencana tersebut. "Investasi awal Abramovich adalah untuk membentuk tim yang dikagumi di seluruh dunia," buka Gourlay. "Tapi untuk bisa mempertahankan Chelsea tetap di jajaran elit, kami juga harus tahu kami harus memproduksi pemain berbakat kelas dunia dan kami mulai melihat keuntungan dari akademi yang kami miliki." Investasi pada akademi, sambung Gourlay, akan membantu klub dalam meraih tujuan jangka panjang terkait aturan financial fair play. Ada pun aturan financial fair play disusun UEFA untuk menghentikan pembelanjaan dan pengeluaran besar-besaran klub dalam hal gaji dan pembayaran transfer dan memangkas pemberian uang secara besar dari pemilik klub.
Posted on: Thu, 04 Jul 2013 02:17:56 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015