SELEBARAN AKSI DEMO DAMAI 16 SEPTEMBER 2013 Bangsa yang besar - TopicsExpress



          

SELEBARAN AKSI DEMO DAMAI 16 SEPTEMBER 2013 Bangsa yang besar adalah Bangsa yang tidak pernah melupakan budaya Bangsanya. Dunia mengakui kita sebagai suatu bangsa lain tetapi hanya ditentukan oleh bangsa itu sendiri. Pada tahun 2010, Perserikatan Bangsa – Bangsa menyatakan bahwa 15 September sebagai Hari Demokrasi Internasional. Negara NKRI adalah salah satu negara yang menganut sistem demokrasi, sehingga pemerintah harus menghargai dan menjunjung nilai – nilai hak asasi manusia, lebih khusus hak sipil dan hak politik bangsa Papua. Indonesia mengklaim diri sebagai negara demokrasi namun dalam kebijakannya NKRI benar – benar membunuh Hak Politik dan Martabat serta Harga Diri Rakyat Papua Barat sebagai suatu Bangsa. Maka dari itu, KNPB sebagai Media Nasional Rakyat Papua Barat di dalam Negeri, mengundang segenap lapisan Rakyat Papua Barat untuk hadir pada tanggal 16 September 2013 yang mana akan dilakukan Aksi Demo Damai di seleuruh Tanah Papua untuk: 1. Mendukung kebijakan Perdana Menteri Vanuatu, Mr. Moana Carcasses Kalosil untuk membawa Masalah Papua dalam sidang Tahunan PBB dalam bulan September 2013. 2. Mendesak MSG Segera menindaklanjuti Keputusan KTT MSG yang sudah dilaksanakan pada tanggal 18 Juli 2013 lalu. Hal ini sesuai dengan pernyataan yang dikeluarkan oleh Ketua MSG Mr. Victor Tutugoro yang mana mendesak para Peminpin MSG untuk mencari penyelesaian bagi pembebasan masalah Papua Barat pada hari Senin 26 Agustus 2013 lalu. 3. Memperingati tanggal 15 September sebagai Hari Demokrasi Internasional yang ditetapkan oleh PBB, mendesak kepada Pemerintah Indonesia untuk menghargai dan memberikan ruang demokrasi seluas-luasnya bagi bangsa Papua Barat. 4. Mendesak Pemerintah Indonesia segera memberikan kebebasan kepada rakyat Papua Barat sesuai hasil KMB di Den Haag-Nederlnd 1949, Komitmen Pemerintah Kerajaan Belanda lewat Pidato Ratu Juliana 1960, Pasal 18 bagian b-Perjanjian New York Agreement 15 Agustus 1962 dan UUD 1945). Aksi demo damai tersebut akan dilaksanakan pada : HARI : SENIN 16 SEPTEMBER 2013 TEMPAT : TAMAN IMBI JAYAPURA WAKTU : 08.00 WPBSAMPAI SELESAI TITIK KUMPUL : SENTANI MATA JALAN POS 7, MATA JALAN IPARGUNUNG TAMANMAKAM THEYS, PERUMNAS III WAENA, EXPO, DEPAN KANTOR POS ABE, DEPAN KANTOR MRP KOTA RAJA, SAMPING TERMINAL ENTROP, TOYOTA POLIMAK, TAMAN IMBI, HALTE YAPIS, DOK 9 DAN ANGKASA Atas perhatian dan partisifasi dari bapak ibu saudara /i sekalian, sebelum dan sesudanya tak lupa kami haturkan berlimpah terima kasih Tuhan Yesus Tokoh Revolusi dunia memberkati. SALAM REVOLUSI " KITA HARUS MENGAHIRI NUMBAY, 02 SEPTEMBER 2013 PENYELENGGARA PENANGGUNG JAWAB BPP KOMITE NASIONAL PAPUA BARAT (KNPB) PARLEMEN NASIONAL WEST PAPUA (PNWP) AGUS KOSAY ONES SUHUNIAP BUCHTAR TABUNI Ketua 1 Sekertaris Umum Ketua
Posted on: Mon, 02 Sep 2013 16:55:05 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015