>″Lampard: Mendekati Kondisi Puncak″< #CHELSEA - Sebuah gol - TopicsExpress



          

>″Lampard: Mendekati Kondisi Puncak″< #CHELSEA - Sebuah gol khas Frank Lampard menjadi salah satu momen paling menonjol saat kami menang di pertandingan hari Sabtu melawan Roma di Amerika, dan setelah pertandingan, sang gelandang mengakui bahwa ia merasa gembira bisa mencetak gol setelah masa pra- musim yang kurang menyenangkan. Laga itu merupakan laga kedua Lampard di musim panas ini, setelah sebelumnya tampil 45 menit melawan Real Madrid pada hari Rabu, dan ia menandai penampilannya sebagai pemain pengganti di babak kedua di Washington DC dengan gol dari jarak 25 yard, dan membuat penampilan tim meningkat setelah jeda. "Saya sebelumnya sudah melakukan beberapa tendangan, dan saya mencari pemain yang bisa saya berikan umpan tetapi semuanya tidak maju," katanya. "Saya merasa seang karena terkadang tendangan Anda bisa agak tidak pas timingnya, tetapi saya berhasil melakukannya." "Babak pertama mungkin tidak buruk tetapi agak lambat. Kami memiliki pemain-pemain yang lebih segar di babak kedua dan kami pun memiliki energi yang lebih besar." "Saya hanya mencoba mendapatkan bola dan melakukan sesuatu. Itu adalah hal yang bagus bagi saya, tidak ada gunanya datang ke sini dan hanya berkutat di lini tengah dan bermain bola-bola yang mudah, Anda harus mencoba untuk meningkatkan diri Anda. Saya mencoba untuk masuk ke dalam kotak penalti, melakukan beberapa tendangan, dan memberikan bola dengan cepat." "Kami memiliki pra-musim yang bagus dengan banyak pertandingan dan latihan. Tim terus bersama dan saya pikir kami akan siap untuk minggu depan." "Saya senang bisa berkontribusi. Banyak hal agak berubah di beberapa tahun terakhir tetapi jika saya bisa berkontribusi dan menjadi bagian dari tim yang sukses (musim ini), saya akan merasa amat gembira." Di level personal, Lampard meyakini bahwa ia kini mendekati kondisi puncaknya meskipun absen di lima pertandingan karena masalah Achilles. "Saya berlatih di minggu pertama dan di minggu ini, dan saya berlatih dengan keras. Di antara keduanya, saya terus bekerja keras dan saya ingin berpikir bahwa manajer ingin saya berada di sana dan dalam kondisi siap," kata pemain berusia 35 tahun ini, yang kini akan bergabung dengan timnas Inggris. "Saya terus menuju ke kondisi puncak, saya telah berlatih keras selama seminggu. Saya pikir sulit untuk memperkirakan persentasenya, tetapi saya sedikit lagi sampai ke sana. Saya tak sabar untuk pertandigan bersama Inggris. Saya masuk ke dalam skuat dan ingin ambil bagian di beberapa poin. Pertandingan yang hebat bagi kami. Orang-orang mengeluhkan soal waktu dan posisi pertandingan dan itu bisa dipahami, tetapi bermain melawan Skotlandia adalah hal yang fantastis bagi kami." "Ini tidak akan menjadi sebuah pertandingan persahabatan, laga ini akan kompetitif dan itu hal bagus, daripada bermain melawan tim yang tidak banyak Anda ketahui. Ada rivalitas, dan fans akan menyukai pertandingannya dan kami akan menggunakannya sebagai lahan latihan yang bagus secara individu untuk bugar dan secara kolektif dengan babak kualifikasi di dalam kepala kami."
Posted on: Mon, 12 Aug 2013 23:30:45 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015