Sesi I Katalis eksternal bagi IHSG pada hari ini datang dari - TopicsExpress



          

Sesi I Katalis eksternal bagi IHSG pada hari ini datang dari Amerika Serikat, di mana penjualan sektor retail mengalami peningkatan untuk bulan yang ke empat berturut-turut. Hal tersebut mengindikasikan penguatan daya beli konsumen yang dikarenakan peningkatan dari penyerapan lapangan kerja. Dari zone euro, output industri kawasan tersebut mengalami kenaikan yang tajam pada bulan Juni sebesar 0.7%, dibandingkan kontraksi 0.2% pada bulan sebelumnya. Pertumbuhan ekonomi di kawasan tersebut juga di dukung oleh data-data perdangangan yang menunjukkan ekspor Cina dan Jepang ke kawasan tersebut mengalami peningkatan di bulan Juni. Secara teknikal IHSG sedang berada pada fase moderat denga stochastic yang masih menunjukkan bullish momentum jangka panjang. IHSG diprediksi akan bergerak pada kisaran support resistance 4608-4721 dengan konfirmasi pembalikan arah pada level 4639. Saham yang dapat diperhatikan antara lain buy untuk MAPI dan AKRA, speculative buy untuk WIKA, dan trading buy untuk BWPT.
Posted on: Wed, 14 Aug 2013 01:12:39 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015